KUMPULAN ARTIKEL :

Minggu, 04 Juni 2023

KOMPILASI PIDATO PARA BACAPRES PEMILU 2024

KOMPILASI PIDATO PARA BACAPRES PEMILU 2024

Di bawah ini adalah kompilasi pidato para bakal calon presiden (bacapres) untuk pemilihan umum (pemilu) di Indonesia pada tahun 2024 nanti dan transkripnya.

PIDATO PRABOWO SUBIANTO SAAT DEKLARASI BACAPRES PEMILU 2024 (BOGOR, 12 AGUSTUS 2022)

Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, setelah saya mempelajari dan mendengarkan dengan seksama sikap setiap DPD dan setiap sayap partai yang mengharapkan saya untuk menerima pencalonan sebagai presiden Republik Indonesia tahun 2024. 

Dengan ini saya menyatakan bahwa dengan penuh rasa tanggung jawab, saya menerima permohonan saudara untuk bersedia dicalonkan sebagai calon presiden Republik Indonesia. Dari sejak muda usia, saya bersama pejuang-pejuang sejak muda dari sejak usia sangat muda kami waktu itu telah bersumpah siap memberi jiwa dan raga kami untuk Republik Indonesia. 

Dengan demikian, saya menyatakan pada malam hari ini saya siap terus berjuang untuk bangsa, negara dan rakyat Indonesia tercinta, seluruh jiwa dan raga saya, saya persembahkan kepada ibu pertiwi. Merdeka. Merdeka. Merdeka. Gerindra. Gerindra. Gerindra. Terima kasih.

 

PIDATO ANIES BASWEDA SAAT DEKLARASI BACAPRES PEMILU 2024 (JAKARTA, 3 OKTOBER 2022)

Bismillahirrahmanirrahim. Kami terima dan bersiap untuk menjawab tantangan itu. Disertai dengan rasa terima kasih yang mendalam, disertai dengan rasa rendah hati, kami yang saat ini masih bertugas di Jakarta, kami yang penuh dengan tadi disampaikan tidak ada yang sempurna, kami semua memiliki ketidaksempurnaan, tapi kita jalan bersama, kita saling mengisi, saling menopang, dan insya Allah menjadi keutuhan kekuatan yang bisa menggerakkan perubahan di negeri ini. 

Di masa yang tersisa kami bertugas, Bang Surya, di Jakarta tepat 2 minggu sejak hari ini, tanggal 16 Oktober, kami tuntas. Ijin kami menuntaskan yang di Jakarta sampai dengan tuntasnya tanggung jawab yang diamanahkan oleh rakyat Jakarta. Ijinkan kami nanti mengembalikan amanat dan mandat dari Jakarta, datang tampak muka pulang tampak punggung untuk warga Jakarta. Sesudah itu, sesudah itu kita langsung bersiap membangun kolaborasi yang solid, bersiap untuk melaksanakan apa yang diamanahkan oleh partai Nasdem sebagai bagian dari tanggung jawab kita untuk negeri ini dan insya Allah niat baik, keinginan luhur, yang menjadi cita-cita kita akan bisa tercapai sebagaimana kata orang Aceh "jada wajadi, meunan tak pinta meunan jadi", kira-kira artinya "begitu niat langsung jadi, apa yang diinginkan semoga segera terjadi". 

Sekali lagi, sekali lagi dengan segala kerendahan hati, dengan memohon doa dari semua, dengan berharap ridho, petunjuk dan inayah dari-Nya, insya Allah perjalanan panjang ini tidak menjadi perjalanan yang berat tapi menjadi perjalanan yang ringan, perjalanan yang penuh kemudahan dari-Nya. Kita niatkan ikhtiar ini sebagai ibadah pada Allah SWT, Tuhan yang memberi kekuasaan kepada siapa yang Ia kehendaki dan yang mencabut kekuasaan dari siapa yang Ia kehendaki pula. Karena di tangan-Nya-lah segala kebajikan dan Ia-lah yang memiliki kuasa atas segalanya. 

Bang Surya Paloh, yang saya amat hormati, seluruh keluarga besar Nasdem yang saya banggakan, bismillah kami terima, kami siap jalan bersama. Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


PIDATO GANJAR PRANOWO SAAT DEKLARASI BACAPRES PEMILU 2024 (BOGOR, 21 APRIL 2023)

Sebuah kehormatan buat saya mendapatkan penugasan sebagai kader partai. Di samping tentu ini tugas yang tidak mudah maka kiranya kawan-kawan yang hadir semua baik secara luring maupun daring, ada kepala daerah, ketua DPD PDI-Perjuangan, DPC, PAC, ranting, anak ranting, satgas dan seluruh komponen partai yang lain, kami mohon dukungan, kami mohon kritikan, saran, inilah momentum buat kita untuk mengkonsolidasikan kekuatan untuk bersatu. One for all, all for one.

Ibu Ketua Umum, Bapak Jokowi, seluruh hadirin yang sangat saya hormati, tentu ini bukan penugasan saya yang pertama dari partai ini. Awalnya sebelum masuk dalam jabatan publik, kami pernah ditugaskan oleh partai untuk membentuk, membidani lahirnya Badiklat pusat.

Setelah itu, partai juga memberikan penugasan kepada saya untuk ikut serta dalam melahirkan Badan Penanggulangan Bencana dan Departemen Otonomi Daerah. Setelah itu penugasan berikutnya diberikan kepada saya untuk menjadi anggota DPR RI sampai dua periode.

Dan sampai dengan hari ini masih dalam jabatan yang saya emban, ibu Ketua Umum dan PDI-Perjuangan memberikan penugasan kepada saya sebagai Gubernur Jawa Tengah dua periode.

Dan hari ini ibu mengumumkan memberikan amanat kepada saya yang jauh lebih berat, mudah-mudahan saya mampu insya Allah saya akan berjuang dengan baik soal itu, sebagai calon presiden RI.

Ibu Ketua Umum, tentu saja proses kaderisasi dan diklat yang saya terima bukan lahir begitu saja. Saya lahir dari partai ini, digembleng oleh partai ini, dan besar di partai ini.

Dengan nilai-nilai kejuangan partai, dengan semangat, spirit, dan inspirasi dari Bung Karno yang tentu kita sebagai anak-anaknya, sebagai anak-anak bangsa, sangat menghormati, mengikuti, dan selalu menjalankan apa yang menjadi pemikiran beliau sebagai seorang pemikir politik bagaimana beliau berbicara dalam taraf global, dalam taraf nasional, bahkan sampai yang kecil sampai tingkat lokal yang tadi disampaikan bagaimana kita bersentuhan dengan rakyat secara langsung.

Seluruh inspirasi dari pemikiran Bung Karno inilah yang kemudian musti kita wujudkan. Tugas belum tuntas. Harus kita tuntaskan oleh anak-anak bangsa, bagaimana spirit dalam pembukaan UUD musti kita wujudkan, bagaimana negara ini bisa berdaulat dalam bidang politik, berdikari dalam bidang ekonomi, dan tidak pernah lepas kita punya kepribadian dalam kebudayaan. Itulah yang memberikan spirit kami.

Tentu saya ingin mengucapkan terima kasih secara khusus kepada Mbak Puan, yang dalam penugasan-penugasan politik pernah menjadi pasukan tempur, panglima tempur di Jawa Tengah sampai dengan dua periode.

Mas Nanan terima kasih yang selalu memberikan arahan. Wabil khusus Pak Presiden, Pak Jokowi, saya sebagai perpanjangan tangan pemerintah di daerah, bagaimana kita gotong royong membangun spirit sebagai bonding partai untuk bisa menyelesaikan tugas-tugas ideologis dan melayani masyarakat.

Tentu terobosan-terobosan yang diberikan oleh Pak Jokowi, fundamen yang sudah dibangun musti kita lanjutkan. Hanya kita yang terus berkomitmen untuk melanjutkan itu di mana beliau menobrak kemapanan-kemapanan, kenyamanan-kenyamanan sehingga Indonesia begerak maju untuk itu.

Ibu Mega, terima kasih. Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, insya Allah kami akan melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya. Dan tentu saja kader-kader lahir dari tokoh perempuan yang sangat hebat tepat di hari Kartini pada hari ini.

Kepada seluruh umat Muslim, selamat menjalankan Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin, mohon dukungannya, mohon doanya. Salam Pancasila. Merdeka.

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


PROFIL, PROGRAM DAN PRESTASI GANJAR PRANOWO :

MENILAI PARA CAPRES SECARA KOMPARATIF :

PESAN-PESAN MORAL GANJAR PRANOWO :

ANALISIS KRITIS :

ARTIKEL-ARTIKEL LAINNYA :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  • SHARE